Info Ambon
Senin, Oktober 13, 2025
  • Pemerintahan
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Parlementaria
  • Olahraga
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Galery Foto
  • Lifestyle
    • Seni & Hiburan
    • Fashion
    • Food
    • Travel
  • Pemerintahan
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Parlementaria
  • Olahraga
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Galery Foto
  • Lifestyle
    • Seni & Hiburan
    • Fashion
    • Food
    • Travel
No Result
View All Result
Info Ambon
Home Ekonomi

Bank Indonesia Maluku Kampanyekan Cinta, Bangga, dan Paham Rupiah

Eva by Eva
Juli 20, 2025
in Ekonomi, Terkini
0

AMBON (info-ambon.com)- Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Maluku terus mendorong pemahaman masyarakat terhadap mata uang nasional melalui kampanye Cinta, Bangga, dan Paham (CBP) Rupiah.

Program ini merupakan bagian dari strategi nasional edukasi uang rupiah yang digalakkan oleh Departemen Pengelolaan Uang BI.

Dalam sesi edukasi publik yang disampaikan oleh staf Unit Implementasi Pengelolaan Uang Rupiah (UIPUR) BI Maluku, Arthur M. Sahusilawane dan Hari Suciono, masyarakat diajak memahami sejarah, fungsi, dan karakteristik uang Rupiah sebagai simbol kedaulatan negara dan alat pemersatu bangsa.

“Kampanye ini bukan hanya mengajak masyarakat mengenal ciri-ciri fisik Rupiah, tetapi juga menumbuhkan kesadaran akan peran strategisnya dalam perekonomian nasional,” ujar Sahusilawane saat membawakan materi pada kegiatan Training Of Trainers (TOT) di salah satu hotel di kota Ambon, Senin (14/7/2025).

Rupiah pertama kali diterbitkan sebagai Oeang Republik Indonesia (ORI) pada 30 Oktober 1946. Sejak itu, mata uang ini telah melalui berbagai tahapan modernisasi. BI menegaskan bahwa Rupiah bukan sekadar alat pembayaran yang sah di seluruh wilayah NKRI, tetapi juga lambang identitas nasional.

Bank Indonesia juga menyosialisasikan berbagai fitur pengaman uang, seperti gambar tersembunyi, tinta berubah warna, benang pengaman, hingga fitur aksesibilitas bagi penyandang disabilitas netra. Proses produksi uang, menurut BI, dilakukan melalui mekanisme yang kompleks guna menjamin kualitas dan mencegah pemalsuan.

Terkait peredaran uang palsu, BI menekankan strategi pencegahan yang mencakup pendekatan preemtif, preventif, dan represif. Masyarakat dan institusi keuangan diminta aktif melaporkan uang yang diragukan keasliannya, yang nantinya akan diverifikasi oleh BI.

Sosialisasi ini juga menekankan pentingnya menggunakan Rupiah dalam seluruh transaksi di wilayah Indonesia, sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2011 tentang Mata Uang. Penggunaan mata uang asing secara sembarangan dapat dikenai sanksi pidana.

Masyarakat juga diajak menjaga fisik uang dengan tidak melipat, mencoret, atau menstaples uang kertas, serta menukarkan uang lusuh di tempat penukaran resmi.

Sebagai bagian dari kampanye, BI turut mengedukasi publik soal literasi keuangan, termasuk kebiasaan menabung dan berinvestasi sehat, mulai dari emas hingga surat berharga. Bank sentral juga tengah menyiapkan penerbitan Rupiah Digital atau Central Bank Digital Currency (CBDC) sebagai bentuk transformasi sistem pembayaran nasional di masa depan.

“Tak kenal maka tak sayang. Jika tak kenal Rupiah, bagaimana bisa cinta?” demikian pesan edukatif yang disampaikan BI, mengajak warga Maluku untuk menjadi pengguna Rupiah yang bijak dan kritis. (EVA)

Tags: bi malukucinta bangga paham rupiahLiterasi Keuangan
Previous Post

TPAKD Ambon Perkuat Inklusi Keuangan Daerah, Fokus pada UMKM dan Ekonomi Kreatif

Next Post

Kota Ambon Tiga Tahun Absen di Lomba Darwin Ambon Yacht Race

Eva

Eva

Related Posts

Kongres XXX AMGPM Resmi Digelar di Ambon, Ini Jadwal Kegiatannya

Ketua MPH Sinode GPM Resmi Buka Kongres ke-XXX AMGPM, Ajak Peserta Jadikan Forum Spiritualitas dan Integritas

by Eva
Oktober 12, 2025
0

SULI (info-ambon.com)-Kongres ke-XXX Angkatan Muda Gereja Protestan Maluku (AMGPM) resmi dibuka, Minggu (12/10/2025), oleh Ketua Majelis Pekerja Harian (MPH) Sinode Gereja...

HUT ke-26 Provinsi Maluku, PLN UP3 Sofifi Hadirkan Inovasi dan Pastikan Listrik Andal

HUT ke-26 Provinsi Maluku, PLN UP3 Sofifi Hadirkan Inovasi dan Pastikan Listrik Andal

by Eva
Oktober 12, 2025
0

SOFIFI (info-ambon.com)-PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) memastikan keandalan pasokan listrik selama perayaan Hari...

Kongres XXX AMGPM Resmi Digelar di Ambon, Ini Jadwal Kegiatannya

Kongres XXX AMGPM Resmi Digelar di Ambon, Ini Jadwal Kegiatannya

by Eva
Oktober 12, 2025
0

AMBON (info-ambon.com)-Kongres XXX Angkatan Muda Gereja Protestan Maluku (AMGPM) resmi digelar mulai Minggu, 12 Oktober 2025, di Kota Ambon, dengan...

Gubernur Maluku Hadiri HUT ke-20 IKEMAL di Papua

Gubernur Maluku Hadiri HUT ke-20 IKEMAL di Papua

by Eva
Oktober 11, 2025
0

JAYAPURA (info-ambon.com)-Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa tiba di Bandara Sentani, Jayapura, Papua, Sabtu (11/10/2025) pagi, untuk menghadiri Perayaan Hari Ulang Tahun...

Gubernur Maluku Hadiri Rakornas TPAKD 2025 di Jakarta

Gubernur Maluku Hadiri Rakornas TPAKD 2025 di Jakarta

by Eva
Oktober 11, 2025
0

JAKARTA (info-ambon.com)-Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa, menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Tahun 2025 yang diselenggarakan...

Pengrusakan Kantor DPD Partai Golkar Maluku Dilaporkan ke Polda

Pengrusakan Kantor DPD Partai Golkar Maluku Dilaporkan ke Polda

by Eva
Oktober 10, 2025
0

AMBON (info-ambon.com)-Kasus dugaan tindak pidana kekerasan terhadap barang dan/atau pengrusakan yang terjadi di Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar...

Next Post
Kota Ambon Tiga Tahun Absen di Lomba Darwin Ambon Yacht Race

Kota Ambon Tiga Tahun Absen di Lomba Darwin Ambon Yacht Race

Discussion about this post

 

/>

RSS PATNERT MEDIA OBORMOTINDOK.CO.ID

  • Dukung Konektivitas Bukit Permata, PUPR Banggai Tingkatkan Jalan SP.3 KM.5 Bubung–Amik Nurmal Luwuk Selatan
    OBORMOTINDOK.CO.ID. LUWUK— Selain mengerjakan peningkatan jalan di kompleks Bukit Permata, Dinas PUPR Kabupaten Banggai juga mulai melaksanakan proyek peningkatan ruas jalan SP.3 Selengkapnya
  • Puluhan Siswa di Moilong Banggai Tumbang Usai Konsumsi Makanan BGN
    OBORMOTINDOK.CO.ID. LUWUK— Sebanyak 65 peserta didik dari berbagai jenjang pendidikan di Kecamatan Moilong, Kabupaten Banggai, diduga mengalami keracunan massal setelah menyantap Makanan Selengkapnya
  • CV Anugerah Konstruksi Karyatama Tangani Proyek Peningkatan Jalan Bukit Permata Luwuk Selatan
    OBORMOTINDOK.CO.ID. LUWUK— Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Banggai menyelesaikan proses tender proyek peningkatan Jalan Kompleks Bukit Permata di Kecamatan Selengkapnya
  • Bulog Serap 3,5 Ton Jagung Petani Nuhon Kabupaten Banggai
    OBORMOTINDOK.CO.ID. BANGGAI— Sebanyak 3.547 kilogram jagung kering milik Masrur Afandi, warga Kecamatan Nuhon, Kabupaten Banggai, dipastikan terserap oleh Perum Bulog. Polisi menunjukkan Selengkapnya
  • Jembatan Maketang Batui Makan Korban, Pemotor Alami Patah Tulang
    OBORMOTINDOK.CO.ID. BANGGAI— Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di Jalan Trans Sulawesi, tepatnya di Jembatan Maketang, Kelurahan Bakung, Kecamatan Batui, Kabupaten Banggai, pada Selengkapnya
  • Komisi Informasi Sulteng Apresiasi Inovasi Digital DKISP Banggai dalam Layanan Publik
    OBORMOTINDOK.CO.ID. LUWUK— Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banggai, Lesmana P. Kulab, S.Kom, menerima kunjungan Tim Komisi Informasi (KI) Selengkapnya
  • DPRD Banggai Laut dan Kejari Gelar Sosialisasi Peran dan Fungsi Pemerintahan di Bangkurung
    OBORMOTINDOK.CO.ID, Balut— Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Banggai Laut bersama Kejaksaan Negeri (Kejari) Banggai Laut (Balut) melaksanakan kegiatan sosialisasi tugas dan Selengkapnya
Info Ambon

  • Hubungi Kami
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • Redaksi
  • UU Pers

No Result
View All Result
  • Pemerintahan
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Parlementaria
  • Olahraga
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Galery Foto
  • Lifestyle
    • Seni & Hiburan
    • Fashion
    • Food
    • Travel