Widya : Di Makassar, Dekranasda akan Pamerkan Kombinasi Tenun Ikat Maluku

Konfrensi pers jelang Maluku Baileo Exebision (MBE) di Makassar.-dok-

MAKASSAR(info-ambon.com)– Ketua Dekranasda Provinsi Maluku dalam sesi Press Conference  di Four Point Hotel-Makassar, Jumat, (21/1/2022).  menyatakan Maluku Baileo Exebision (MBE) adalah forum yang tepat untuk mempromosikan Maluku dan  memamerkan banyak produk unggulan khas daerah Maluku.

“Pameran UMKM kita laksanakan di Mall Ratu Indah 4 Februari, tanggal 5 ada forum bisnis dan investasi hadir 4 menteri,Perikanan, investasi, perdagangan dan pertanian,” ucapnya.

Menurutnya, pemerintah harus mendorong pertumbuhan ekonomi di masa pandemi ini melalui produk UMKM, sesuai arahan Presiden Jokowi giat pemulian ekonomi.

“Kita akan bawa 65 UMKM unggulan yang sudah memang kita seleksi. Dekranasda akan promosi kain tenun, ada fashion show kami memamerkan kombinasi tenun ikat Maluku dengan Sutra Sulawesi Selatan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Penanaman Modal  dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Maluku, Syuryadi Sabirin mengatakan ratusan produk UMKM akan hadir Makassar.

Sektor perikanan, pariwisata, pertanian dan Bu  pertambangan, target kita di mall ratu indah, UMKM kita pasarkan 250 produk unggulan daerah. Promosikan dan memasarkan,” jelasnya.

Ikut mendampingi Ketua TGPP  Maluku, Ketua HIPMI Maluku dan sejumlah Pejabat Eselon II terkait. (PJ)

Exit mobile version