Taman Pattimura akan Disiapkan Tempat Fitnes dan Fasilitas Play Ground

AMBON (info-ambon.com)-Guna menunjang infrakstruktur destinasi Pariwisata tahun 2020, Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan menata tempat-tempat wisata kota Ambon, seperti Air Salobar akan di selesaikan dan akan dibesarkan lagi supaya bisa dijakan sebagai tempat berkumpulnya orang-orang seperti di Amahusu.

“Jadi kita sekarang bagaimana fokus menunjang infrastruktur pariwisata di kota Ambon sebagai pusat destinasi. jadi Air Salobar kita akan selesaikan, lalu kemudian itu bisa menjadi tempat masyarakat berkumpul seperti di Amahusu, seperti di Amahusu,”kata kepala Dinas PUPR, Enrico Matitaputty kepada wartawan, Jumat (5/3/2020).

Disebutkan, saat ini pihaknya sementara mencoba untuk mencari tempat wisata di Kecamatan Baguala untuk mencari satu tempat wisata.

“Kita juga mencoba untuk mencari di lokasi di  Kecamatan Baguala, mudah-mudahan kedepan kita bisa buat itu,”ujar dia.

Dengan begitu, Mattitaputy berharap, dengan adanya RPP ini, aktifitas publik bisa lebih diperluas dan itu bisa dipakai dan diterima oleh masyarakat secara proposional

“Dalam pengertian bahwa masyarakat modern punya kebutuhan seperti itu. taman Pattimura juga nanti akan kita revitalisasi, tahun ini juga akan ada fitness out door, kemudian playground untuk anak-anak,”tutup dia.(EVA)

Exit mobile version