AMBON (info-ambon.com)-Rombongan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang dipimpin Sekretaris Jenderal (Sekjen) Hasto Kristiyanto tiba di Kota Ambon, Minggu (2/11/2025) pagi.
Rombongan tiba di Bandara Internasional Pattimura Ambon sekitar pukul 06.25 WIT menggunakan pesawat Batik Air. Kedatangan mereka disambut hangat oleh para kader dan simpatisan PDIP Maluku dengan pengalungan kain tenun khas daerah, alunan musik Totobuang, serta tari-tarian tradisional Maluku.
Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto disambut langsung oleh Ketua DPD PDIP Provinsi Maluku Benhur George Watubun, Sekretaris DPD PDIP Maluku Mercy Barends, serta sejumlah fungsionaris DPD dan DPC PDIP kabupaten/kota se-Maluku.
Usai penyambutan dan ramah tamah singkat di ruang VIP bandara, Hasto dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju Kota Ambon.
Rencananya, Hasto akan membuka secara resmi Konferensi Daerah (Konferda) ke-6 DPD PDIP Provinsi Maluku dan Konfercab 11 Kabupaten Maluku yang digelar di disalah satu Hotel di Kota Ambon pada Minggu siang.
Konferda tersebut menjadi agenda penting partai berlambang banteng moncong putih itu untuk melakukan konsolidasi internal lima tahunan sekaligus menetapkan Ketua DPD PDIP Provinsi Maluku periode 2025–2030. (EVA)








Discussion about this post