JAKARTA(info-ambon.com)-Walikota Ambon, Richard Louhenapessy, Rabu (29/5/2019) menyambangi wisma atlet Kemayoran Jakarta.
Kedatangannya secara khusus adalah untuk bertemu 400 anggota Brigade Mobile (Brimob) asal Maluku, yang diperbantukan menjaga keamanan ibukota saat aksi unjuk rasa 21 dan 22 Mei 2019 lalu.
Saat bertemu dengan personil Brimob Maluku tersebut, Walikota Ambon menyampaikan salam dan apreseasi dari masyarakat Maluku dan khususnya Kota Ambon, atas proses pengamanan yang dilakukan di ibukota negara tersebut.
Menurutnya, pengamanan unjuk rasa yang dilakukan personil Polri dan TNI sangat diapreseasi seluruh warga Indonesia, termasuk masyarakat Maluku dan Kota Ambon.
Dan untuk merespon semua pengorbanan saat bertugas itu, lanjut Louhenapessy dirinya meminta ijin dari Kapolda Maluku untuk bisa bertemu dengan personil Brimob Maluku yang sementara melakukan pengamanan di Jakarta.
‘”Saya bilang ke Pa Kapolda, saya ingin sampaikan dukungan penuh warga dan Pemkot Ambon atas tugas mulia yang sementara dijalankan personil, dan sekedar oleh-oleh dari warga Ambon,’’ katanya dihadapan pasukan.
Menurutnya, mewakili masyarakat Kota Ambon, dia sampaikan salut dan penghargaan yang setinggi-tingginya, atas kinerja aparat keamanan termasuk Brimob asal Maluku dalam penanganan unjuk rasa tersebut.
Louhenapessy juga menyampaikan, selain memberikan motivasi dalam tugas, dirinya juga membawa oleh-oleh atas nama rakyat Kota Ambon. ‘’Saya mau serahkan bantuan, tidak banyak jumlahnya, dan jangan dilihat dari banyaknya, tapi ini bentuk kepedulian dari rakyat dan masyarakat Kota Ambon atas pengorbanan saudara menjaga kedaulatan NKRI,’’ tegasnya.
Anggota Brimob Polda Maluku yang diperbantukan ke Jakarta, mengamankan aksi unjuk rasa massa di depan kantor Badan Pengawas Pemilu pada 21 dan 22 Mei 2019 lalu.
Danyon penugasan, Kompol Egia Kusumawiatmaja dan Wadanyon AKP Ahmad HI Saleh yang menerima kedatangan Walikota Ambon, menyampaikan terima kasih atas dukungan moril pemerintah Kota Ambon terhadap kerja dan tugas Brimob Maluku yang ada di Jakarta.
Pertemuan antara walikota dan personil Brimob Maluku di ibukota negara itu, diakhiri dengan menyanyi bersama lagu Gandong, sebagai penyemangat personil dalam melaksanakan tugas sementara disana.(PJ)