Perhitungan Suara Pemilu 2019 di Ambon Dinilai Berjalan Transparan, Baik dan Aman

Politisi Nasdem, Chris Latumahina, politisi perempuan asal PKPI, Juliana Pattipeilohy dan politisi PKS, Saidna Azhar Bin Tahir.-IA-

AMBON(info-ambon.com)-Proses perhitungan suara yang sementara berlangsung sesuai tahapan yang sudah ditentukan, dinilai berjalan aman, lancar dan transparan bahkan sangat kondusif.

Bahkan seluruh proses perhitungan yang dilakukan mulai dari Tempat Pemungutan Suara (TPS), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) bahkan di Komisi Pemilihan Umum (KPU) selain bisa disaksikan langsung oleh para saksi resmi, tapi juga bisa diikuti dengan baik oleh masyarakat.

‘’Secara umum, kalau saya ikuti proses perhitungan di PPK Teluk Ambon, maka bisa dikatakan sebagai perhitungan yang paling aman, cepat dan sangat baik serta transparan,’’ kata Ketua Bidang Pemenangan Pemilukada DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Ambon, Saidna Azhar Bin Tahir kepada info-ambon.com, Senin (6/5/2019) di Ambon.

Dikatakannya, secara umum, dia melihat walau ada kelemahan-kelemahan disana sini, namun itu tidak mengurangi tujuan dari proses demokrasi itu sendiri, dan bahkan perhitungan yang cukup menyita perhatian, juga dapat dilalui dengan segala baik dan sangat transparan serta aman. Hal senada juga diakui politisi Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Kota Ambon, Juliana Pattipeilohy.

Menurut politisi perempuan Kota Ambon tersebut, memang jalannya pemilihan sampai pada pehitungan sudah sangat baik, walau ada kelemahan kecil-kecil, namun sisi pengawasan harus mendapat perhatian lebih serius kedepan.

‘’Saya melihat sisi pengawasan masih harus kita perbaiki dan tingkatkan kedepan. Sebab masih ada saja politik uang (money politic) yang dimainkan untuk memuluskan jalan menjadi anggota DPRD,’’ jelasnya.

Tapi over all, lanjutnya, seluruh tahapan mulai dari proses pemilihan, perhitungan di TPS dan PPK serta KPU sudah berjalan baik dan transparan dan bisa diawasi dan diikuti oleh masyarakat secara luas. ‘’Sekali lagi, aspek pengawasan harus menjadi perhatian penting di perhelatan yang sama 5 tahun mendatang,’’ tegasnya.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPD Partai Nasdem Kota Ambon, Chris Latumahina yang dihubungi terkait hal yang sama mengakui, pihaknya mengapreseasi kinerja KPU dan Bawaslu khususnya di Kota Ambon untuk penyelenggaraan Pemilu serentak 2019 ini.

Sama dengan Pattipeilohy, dia juga melihat masih ada celah dan kekeliruan kecil yang sering terjadi khususnya saat rekapitulasi suara dilakukan. Namun kekeliruan itu langsung bisa diatasi saat itu juga.

‘’Saya ikuti secara intens proses rekapitulasi selama 2 pekan ini. Dan saya melihat sangat baik dan transparan serta aman. Ada kesalahan dalam pandangan dari masing-masing saksi dan parpol, namun itu bisa diselesaikan dengan baik dan adil untuk semua,’’ akunya.(PJ)

Exit mobile version