Perbandingan Kasus Positif COVID-19 di Ambon Masa PKM dan PSBB. Lihat Datanya Disini…

AMBON(info-ambon.com)-Selama 1 pekan pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Ambon 22-29 Juni 2020, rata-rata peningkatan kasus terkonfirmasi atau positif COVID-19 di Ambon adalah 11 orang setiap harinya. Data ini didapat info-ambon.com, dari rilis harian yang dikeluarkan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) Kota Ambon.

Sejak diberlakukannya PSBB sesuai Peraturan Walikota (Perwali) Ambon Nomor 18 Tahun 2020, 22 Juni lalu, jumlah total kasus positif di Ambon tertanggal 22 Juni sebanyak 437 orang, yang dirawat sebanyak 307 orang dan sembuh 120 orang sementara yang meninggal dunia sebanyak 10 orang.

Sementara sampai kemarin, Senin (29/6/2020) sesuai data Gugus Tugas Ambon yang dirilis pukul 20.30 WIT, jumlah total kasus positif di Ambon sebanyak 514 orang, yang dirawat sebanyak 332 orang dan sembuh 171 orang sementara yang meninggal dunia sebanyak 11 orang.

Dengan demikian, pada periode 22-19 Juni 2020, terjadi penambahan kasus positif sebanyak 77 orang atau 11 orang tiap harinya.

Berikut data total kasus positif sesuai data Gugus Tugas Kota Ambon tertanggal 22-29 Juni 2020;

22 Juni total kasus positif sebanyak 437 orang, 23 Juni total kasus positif sebanyak 439 orang (+2), 24 Juni total kasus positif sebanyak 470 orang (+31), 25 Juni total kasus positif sebanyak 478 orang (+8), 26 Juni total kasus positif sebanyak 482 orang (4+), 27 Juni total kasus positif sebanyak 496 orang (+14), 28 Juni total kasus positif sebanyak 502 orang (+6), 29 Juni total kasus positif sebanyak 514 orang (+12).

Jika dibandingkan dengan pemberlakuan PKM sebelumnya, maka jumlah angka kasus menurun. Sebab, selama 2 pekan PKM, rata-rata peningkatan kasus adalah 13,4 setiap harinya. (PJ)

Exit mobile version