Partai Buruh Targetkan 1 Kursi di Setiap Dapil di Maluku

Jadi kontestan Pemilu 2024, Partai Buruh yakin raih kursi di setiap Dapil di Maluku.-EVA-

AMBON (info-ambon.com)-Partai Buruh Maluku resmi mendaftarkan Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) DPRD Provinsi Maluku di Kantor KPU Provinsi Maluku, Minggu (14/5/2023) lalu. Partai Buruh Maluku datang ke KPU Maluku bersama para pengurus partai dan meyakinkan diri bisa meraih suara di Pemilu Legislatif (Pileg) DPRD Provinsi Maluku pada tahun 2024 mendatang.

Partai Buruh Maluku melakukan pengajuan berkas Bacaleg DPRD Provinsi Maluku, pada Minggu (14/5/23) sekira pukul 23.00 WIT yang diterima Ketua KPU Maluku Syamsul Rifan Kubangun. Namun, pada 35 menit menjelang berakhirnya masa pendaftaran Bacaleg DPRD Provinsi Maluku oleh KPU Provinsi terjadi listrik padam di sela-sela pengajuan dan pemeriksaan berkas pendaftaran Bacaleg Partai Buruh oleh Komisioner KPU Devisi penyelenggara Pemilu, Khalil Tianotak.

Kondisi tersebut tidak menghentikan proses pemeriksaan berkas secara fisik dan data SILON yang ada di handphone milik LO Partai Buruh oleh Tianotak dan tim Help Desk KPU Maluku. Kegiatan itu masih terus dilakukan pengawasan oleh Bawaslu Maluku. Padamnya listrik ini untuk pertama kali sejak pengajuan pendaftaran Bacaleg DPRD Provinsi berlangsung pada 1 Mei 2023 lalu.

Meski ditengah padamnya listrik, namun berkas pendaftaran Bacaleg Partai Buruh dinyatakan lengkap dan diterima oleh KPU. Sementara itu, Wakil Ketua Exco Partai Buruh Maluku Ruben Setiawan mengatakan, hari ini kami Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Buruh diberikan kesempatan malam untuk melakukan pendaftaran calon legislatif DPRD Provinsi Maluku. Pihaknya juga tak lupa menyampaikan terima kasih kepada pihak KPU Provinsi Maluku dan Bawaslu yang sudah menerima berkas pendaftaran pihaknya.

“Terima kasih kepada KPU dan Bawaslu karena sudah menerima dokumen yang kami masukan, sehingga akhirnya Partai Buruh dinyatakan diterima. Sesuai apa yang disepakati bersama Dewan Pimpinan Wilayah, partai Buruh menargetkan pada setiap dapil satu kursi,”kata Ruben. Diketahui, sebelumnya berkas pendaftaran partai Buruh dikembalikan karena belum print out berkas fisik. Namun satu jam mampu dituntaskan. (EVA)

Exit mobile version