My Home Ambon Bantu APD untuk 22 Puskesmas di Ambon

Penyerahan bantuan APD dari My Home Indonesia kepada Dinas Kesehatan Ambon, Jumat. -EVA-

AMBON (info-ambon.com)-My Home Ambon menyerahkan bantuan sebanyak 250 Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga medis yang ada di Kota Ambon.

“APD ini nantinya akan di bagikan kepada tenaga medis di Kota Ambon, berupa baju hazmat untuk 22 puskesmas di Kota Ambon. Penyerahan bantuan lansung oleh Ny Debby Louhenapessy, dan di terima Kepala Dinas Kesehatan Kota Ambon, Wendy Pelupessy di ruang rapat VIP Balaikota Ambon, Jumat (8/5/2020).

Ny Debby Louhenapessy saat menyerahkan bantuan itu sampaikan, bantuan APD ini, merupakan bagian dari kepedulian My Home Ambon bagi tenaga medis yang menjadi garda terdepan dalam penanganan Covid-19, khususnya di Kota Ambon.

“Kami beri bantuan sebanyak 250 APD, mudah-mudahan dengan APD ini, tenaga medis dapat memberikan pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat Kota Ambon,” jelas Louhenapessy.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan, Wendy Pelupessy berterima kasih atas bantuan itu dan menyatakan bahwa bantuan ini sangat dibutuhkan tenaga medis dalam melaksanakan tugas melayani masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

“Saya mewakili seluruh tenaga medis di Kota Ambon berterima kasih, karena kami sangat membutuhkan untuk melayani masyarakat,”ujar dia.(EVA)

Exit mobile version