Lokasi Wajar akan Dialihkan

Pj Walikota Ambon, Bodewin Wattimena.

AMBON(info-ambon.com)-Lokasi Walikota Jumpa Rakyat (Wajar) yang selama ini dilakukan Penjabat Walikota Ambon di teras depan balai kota, akan segera dialihkan ke desa/kelurahan dan negeri di kota ini.

Menurut Pj Walikota Ambon, Bodewin Wattimena kepada info-ambon.com, Kamis (8/6/2023) pengalihan lokasi pelaksanaan Wajar tersebut, untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat kota ini. ‘Setelah kita evaluasi selama pelaksanaan Wajar, maka ada langkah baru yang akan diambil selama setahun kedepan,” ungkapnya.

Menurutnya, apa yang selama ini dilakukan di teras depan balai kota setiap Jumat, memang baik, namun dirasa belum maksimal, karena belum menjangkau seluruh kebutuhan masyarakat kota ini, apalagi mereka yang tinggal agak jauh dari pusat kota.

Olehnya, solusi yang akan diambil yakni langsung turun kedesa/kelurahan dan negeri, agar memudahkan masyarakat datang dan menyampaikan keluhan, aspirasi dan masukannya untuk membangun Ambon lebih baik kedepan.

”Kita sudah tetapkan dan akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. Jadi bisa saja dalam sehari, Wajar kita lakukan di 2 desa sekaligus,” demikian Wattimena. (PJ)

Exit mobile version