Expedition adalah brand jam tangan lokal atau dari Indonesia. Spesialisasi Expedition yaitu jam tangan yang pas untuk kegiatan outdoor. Bahkan anda bisa mengandalkan produk Expedition untuk kegiatan outdoor berat sekalipun karena jam tangan dari Expedition sudah melalui proses uji lapangan baru dipasarkan. Ketahanan produk jam tangan merek Expedition didukung pemilihan bahan material yang berkualitas tinggi.
Berikut ini akan dibahas beberapa seri jam tangan brand Expedition untuk pria yang layak diandalkan.
Expedition E-6748 MCB
Kalau Anda mencari produk jam tangan yang daya tahan baterainya lama, maka produk Expedition MCB E-6748 inilah jawaban yang tepat. Baterai jam chronograph keren satu ini dapat bertahan sampai lima tahun lamanya.
Anda tak harus repot lagi mengganti baterainya sering-sering. Dari seluruh body Expedition MCB E-6748 mulai case hingga bagian strap-nya, menggunakan stainless steel berkualitas. Tidak ketinggalan juga, ada empat macam sub-dial, tanggal, waktu split, menit, dan detik.
Fitur Expedition MCB E-6748 cukup lengkap agar bisa menemani aktivitas olahraga. Ada pun resistensi air di angka 5 ATM.
Expedition E-6809 MAB
Resistensi air jam Expedition MAB E-6809 sangat sempurna menemani kegiatan di dalam lautan. Walau begitu, jam ini masih memakai kaca crystal mineral sehingga cukup rentan kena goresan.
Tingkat resistensi Expedition MAB E-6809 yaitu hingga 20 ATM. Model Expedition MAB E-6809 cukup simpel, jam ini hanya disertai dengan penunjuk tanggal. Jam Expedition satu ini juga bukan hanya dapat digunakan saat diving saja, tapi juga ketika pergi kuliah ke kampus, hangout bareng dan kegiatan lainnya.
Expedition E-302 MCR
Anda mungkin ada yang hobinya snorkeling, maka bisa andalkan jam Expedition satu ini untuk menemani aktivitas petualangan Anda dalam menjelajahi keindahan alam bawah lautan. Seri Expedition ini dilengkapi fitur-fitur canggih.
Ada seperti dial glow in dark dan Anda bisa memutar bezel Expedition MCR E-302 agar menentukan waktu untuk penyelaman yang bisa dilakukan. Dengan begitu, maka Anda bisa mencocokkan waktu sesuai jangka waktu pemakaian tabung oksigen.
Fitur-fitur Expedition MCR E-302 tersebut mampu membuat kegiatan menjadi aman. Desain jam ini juga kekinian dan bisa dipakai untuk aksesori menemani aktivitas sosial Anda.
Expedition E8
Seri jam Expedition ini memiliki warna cerah dan produk yang limited edition. Expedition E8 hadir dengan material atau bahan-bahan premium. Dari warna merahnya, jam Expedition ini nampak unik dan juga mencolok.
Expedition E8 dilengkapi ceramic coating, maka dari itu jam ini tahan goresan serta mudah dibersihkan juga. Keunggulan lain dari Expedition E8 yaitu dilengkapi dengan ANTI Curved Glass Reflective yang mampu membuat Anda bisa membaca jam meski sedang terik siang hari.
Kaca Expedition E8 anti reflektif dan super jernih, untuk yang suka kegiatan outdoor siang hari atau ingin tampil berbeda, produk Expedition E8 ini jawabannya.
Expedition E-6789 MDL
Case Expedition MDL E-6789 ini stainless steel dan berpadu dengan strap kulit. Jam ini cocok dipakai pria yang suka gaya sederhana. Model Expedition MDL E-6789 simpel dan bernuansa klasik, sehingga menjadi opsi tepat untuk yang mencari jam netral.
Anda dapat memakainya untuk keperluan bekerja, atau pun saat berkumpul dengan kawan-kawan saat akhir pekan.
Koleksi jam Modern Classic dari Expedition ini memiliki case berukuran 44 mm dan hadir dengan resistensi 3 ATM. Sekian dan semoga bisa bermanfaat. (*/PJ)