AMBON (info-ambon.com)- Bakal Calon Gubernur Maluku, Febry Calvin Tetelepta (FCT) menyebut Abdullah Vanath (AV) sebagai sosok yang punya komitmen dan mengerti tentang Maluku.
Oleh karena itu, pihaknya memilih mengandeng Abdullah Vanath sebagai pasangannya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 November nanti.
“Satu yang saya butuh kepemimpinan lapangan yang kuat, karena banyak sekali kebijakan kepemimpinan kita tidak sesuai dengan konteks. Oleh sebab itu, saya butuh seseorang yang punya komitmen dan punya hati, tahu tentang Maluku dan berani ambil keputusan. Itu semua ada di Abdullah Vanath,” ungkap FCT kepada Wartawan di Ambon, Sabtu (27/4/2024).
Menurutnya, dalam sebuah perancangan pembangunan, harus dipastikan bahwa duet (Febry-Vanath) yang terjalin ini harus menonjolkan kemampuan dalam memahami bagaimana caranya menjadi seorang pemimpin daerah yang baik.
Bahkan, harus bisa memastikan terjadinya sinergitas yang baik guna menjawab kebutuhan semua masyarakat yang ada di Maluku.
“Saya mengerti tentang kebijakan nasional, pak Vanath mengerti persoalan di daerah. Kita akan memastikan bahwa sinergitas akan terjadi dengan baik supaya ketika kelak kita menurunkan sebuah kebijakan pembangunan, itu benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat di Maluku,” tuturnya.
Meski begitu, FCT menegaskan bahwasannya pernyataan ini bukan merendahkan calon atau potensi yang lainnya.
Akan tetapi, ada sebuah chemistry yang dipastikan membuat mereka punya hubungan yang dinamis dan energik.
“Ini komitmen yang saya lihat dan saya rasa ada di Abdullah Vanath. Kita menaruh hati untuk pembangunan di Maluku yang lebih baik kedepan,” pungkasnya. (EVA)