AMBON (info-ambon.com)-Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa menerima Kunjungan Duta Besar (Dubes) Australia untuk Indonesia Rod Brazier bahas Kerjasama bilateral antara Australia dan Maluku di ruang rapat Gubernur Maluku, Senin (20/10/2025).
Dalam kujungan tersebut, Brazier menekankan tentang perekonomian, Kesehatan, Beasiswa, Perdagangan, Investasi, Pendidikan dan sektor lainnya di Maluku sebagai Kerjasama bilateral antara pihak Austaralia dan Provinsi Maluku.
Usai melakukan pertemuan dengan Gubernur Maluku, Duta Besar (Dubes) Australia untuk Indonesia Rod Brazie dihadapan sejumlah media mengatakan dirinya sangat berterima kasih kepada Gubernur, karena telah menerima kunjunganya di Maluku dan telah melakukan diskusi beberapa hal terkait Kerjasama bilateral.
“ Saya sangat berterima kasih kepada Pak Gubernur Maluku, yang telah menerima kunjungan saya, dan kami telah berdiskusi beberapa hal yakni bidang Perdagangan Australia – Maluku, Investasi, bantuan Pembangunan dari Australia ke Maluku, Kesehatan, Pendidikan, beasiswa dari pemerintah Australia dan beberapa bidang lainnya”, kata Brazier.
Perlu diketahui, kunjungan kerja Duta Besar (Dubes) Australia untuk Indonesia ke Provinsi Maluku merupakan kunjungan pertama, apalagi Provinsi Maluku merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang dekat dengan Australia serta hubungan Kerjasama antara Indonesia- Australia sangat erat dan dipastikan Kerjasama ini akan terjaling, ungkap Brazie.
Dalam pertemuan tersebut, Gubernur Maluku mengharapkan Kerjasama antara Provinsi Maluku – Australia pada bidang lainnya seperti Pertenakan, Pertanian dan Perikanan bisa terjalin erat, dan pihak Australia akan mendukung Kerjasama tersebut, tutup Brazie. (EVA)
Discussion about this post