Info Ambon
Rabu, Oktober 22, 2025
  • Pemerintahan
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Parlementaria
  • Olahraga
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Galery Foto
  • Lifestyle
    • Seni & Hiburan
    • Fashion
    • Food
    • Travel
  • Pemerintahan
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Parlementaria
  • Olahraga
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Galery Foto
  • Lifestyle
    • Seni & Hiburan
    • Fashion
    • Food
    • Travel
No Result
View All Result
Info Ambon
Home Parlementaria

DPRD Maluku Bahas Insiden Tengelamnya Tongkang Pengangkut Limba B3

Eva by Eva
Oktober 22, 2025
in Parlementaria, Terkini
0
DPRD Maluku Bahas Insiden Tengelamnya Tongkang Pengangkut Limba B3

AMBON (info-ambon.com)-Komisi II DPRD Maluku menggelar rapat dengar pendapat dengan Dinas Pertambangan, Dinas Lingkungan Hidup, Inspektur Tambang, serta manajemen PT Batutua Tembaga Raya (BTR) , untuk membahas insiden tenggelamnya tongkang pengangkut limbah B3 milik perusahaan tersebut pada 26 Agustus 2025 lalu.

Rapat yang berlangsung di ruang Komisi II DPRD Maluku, Selasa (21/10/2025), dipimpin Ketua Komisi II Irawadi, didampingi Wakil Ketua Suanthie John Laipeny, Sekretaris Jefri Jaran, serta sejumlah anggota komisi lainnya seperti Andreas Taborat, Alhidayat Wadjo, Ridwan Nurdin, Anos Yermias, Ari Sahertian, dan Suleman Letsoin.

Dalam rapat tersebut, Irawadi menyoroti potensi pencemaran laut akibat kecelakaan yang terjadi saat proses pemuatan material limbah hasil pengolahan tembaga di area tambang.

“Kita tidak bisa menutup mata bahwa pasti ada dampak lingkungan di area pemuatan tersebut,” ujar Irawadi.

Ia menambahkan, dari penjelasan teknis yang disampaikan, terdapat indikasi bahwa sisa hasil olahan material mengandung unsur kimia tertentu. “Ada kemungkinan senyawa ini ketika bercampur dengan air laut bisa menimbulkan pencemaran. Ini yang perlu dipastikan melalui kajian ilmiah,” katanya.

Komisi II juga mempertanyakan kelayakan dokumen kapal tongkang yang digunakan. Irawadi meminta agar dokumen perawatan dan kelayakan kapal diperiksa, termasuk catatan terakhir kali tongkang itu menjalani proses docking di galangan.

“Setiap kapal, apalagi tongkang pengangkut material berbahaya, wajib memiliki dokumen kelayakan berlayar dan perawatan tahunan. Jangan sampai kapal yang sudah seharusnya menjadi besi tua masih dipaksa beroperasi hanya karena faktor biaya,” tegasnya.

Menurut data sementara yang diperoleh Komisi II, tongkang tersebut telah melakukan sekitar 28 kali pemuatan material hasil olahan tambang. Aktivitas berulang dengan muatan berbahan kimia dapat mempercepat proses korosi pada badan kapal dan meningkatkan risiko kecelakaan.

Komisi II DPRD Maluku menegaskan akan terus memantau hasil kajian dan meminta PT BKP–BTR serta instansi teknis bertanggung jawab terhadap setiap dampak lingkungan yang ditimbulkan.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Maluku Roy Syauta menyatakan pihaknya akan menindaklanjuti persoalan ini secara transparan. “Kami akan melibatkan tim ahli dari Universitas Pattimura untuk melakukan studi dan menilai dampak lingkungan secara menyeluruh,” ujarnya.

Direktur Utama PT Batutua Tembaga Raya (BTR), Boiyke Poerbaya Abidin, memastikan perusahaan terus melakukan langkah aktif untuk menanggulangi dampak lingkungan pasca insiden tenggelamnya tongkang di area Wetar Base Camp (WBC).

“Kami masih terus melakukan treatment aktif di tiga titik area WBC dengan menggunakan perahu dan peralatan khusus untuk mengatasi residu yang tenggelam. Setelah itu dilakukan penyedotan dan pembersihan,” jelas Boiyke.

Selain treatment aktif, BTR juga melakukan pemantauan harian terhadap kualitas air laut di sekitar lokasi. “Kami menambah beberapa titik pemantauan sesuai arahan Dinas Lingkungan Hidup, termasuk satu titik kontrol di perairan selatan Wetar yang cukup jauh dari lokasi kejadian,” katanya.

Pemantauan terhadap biota laut pun dilakukan setiap hari untuk mendeteksi kemungkinan adanya kematian ikan akibat pencemaran. “Hingga saat ini tidak ditemukan ikan mati di area tersebut,” tambahnya.

Menurut Boiyke, sampel air laut dari lokasi kejadian telah diambil pada 10 Oktober 2025 dan dikirim ke laboratorium terakreditasi di Jakarta pada 14 Oktober. “Biasanya proses analisa membutuhkan waktu sekitar dua minggu setelah sampel diterima,” ujarnya.

Terkait evakuasi tongkang, Boiyke menyebut bagian depan kapal telah berhasil ditarik pada 19 Oktober, sementara bagian belakang masih terkendala karena tertanam dan mengalami kebocoran tangki.

“Tim salvage kini memotong sebagian struktur tongkang dan menggunakan grab crane untuk membantu pengangkatan. Evakuasi penuh ditargetkan selesai dalam satu hingga dua minggu ke depan,” katanya.

BTR juga bekerja sama dengan Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon untuk melakukan kajian biota laut. “Kami sudah menjalin komunikasi, dan direncanakan pertengahan Oktober atau awal November tim Unpatti akan turun ke lapangan untuk melihat kondisi dan berdiskusi awal sebelum analisa lanjutan dilakukan,” ujarnya.

Boiyke menegaskan, seluruh langkah yang dilakukan merupakan bentuk komitmen perusahaan menjaga kualitas lingkungan laut di sekitar wilayah operasional.
“Kami berupaya maksimal agar dampak lingkungan bisa diminimalisir dan kondisi laut tetap terjaga,” pungkasnya. (EVA)

Tags: Komisi III DPRD MalukuPT BKP–BTRTongkang Pengangkut Limbah B3
Previous Post

Senyum Merekah di Wajah Warga Desa Loolin, 5.383 Rumah Tangga 3T Kini Nikmati Listrik Bersih dari PLTS

Next Post

Terang yang Menyehatkan: Harapan Baru Kesehatan Warga 3T di Maluku dan Maluku Utara

Eva

Eva

Related Posts

Disdukcapil Ambon Ubah Skema Pelayanan Adminduk, Ini Penjelasan Kadis

Disdukcapil Ambon Ubah Skema Pelayanan Adminduk, Ini Penjelasan Kadis

by Eva
Oktober 22, 2025
0

AMBON (info-ambon.com)-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Ambon mengubah skema pelayanan administrasi kependudukan (adminduk) pada tahun 2025 dengan lebih...

Wujudkan Asta Cita Presiden RI di Hari Kemerdekaan, PLN UP3 Sofifi Hadirkan Listrik di SMP Negeri 35 Pulau Kahatola

Wujudkan Asta Cita Presiden RI di Hari Kemerdekaan, PLN UP3 Sofifi Hadirkan Listrik di SMP Negeri 35 Pulau Kahatola

by Eva
Oktober 22, 2025
0

AMBON (info-ambon.com)-PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pemerataan energi...

Terang yang Menyehatkan: Harapan Baru Kesehatan Warga 3T di Maluku dan Maluku Utara

Terang yang Menyehatkan: Harapan Baru Kesehatan Warga 3T di Maluku dan Maluku Utara

by Eva
Oktober 22, 2025
0

AMBON (info-ambon.com)-Di sebuah dusun kecil di Pulau Ambon, Mustaja (48) tak dapat menyembunyikan haru saat melihat cahaya lampu menyala untuk...

Senyum Merekah di Wajah Warga Desa Loolin, 5.383 Rumah Tangga 3T Kini Nikmati Listrik Bersih dari PLTS

Senyum Merekah di Wajah Warga Desa Loolin, 5.383 Rumah Tangga 3T Kini Nikmati Listrik Bersih dari PLTS

by Eva
Oktober 22, 2025
0

AMBON (info-ambon.com)-Senyuman merekah di wajah warga Desa Loolin, Maluku Barat Daya, ketika malam tiba. Untuk pertama kalinya, cahaya lampu tak...

Maluku Berhasil Raih Tiga Medali Emas dan 1 Perunggu di PON Bela Diri 2025

Maluku Berhasil Raih Tiga Medali Emas dan 1 Perunggu di PON Bela Diri 2025

by Eva
Oktober 21, 2025
0

AMBON (info-ambon.com)– Provinsi Maluku berhasil menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Bela Diri ke-2 tahun 2025 yang...

Peringati HLN ke-80, PLN UIW MMU Nyalakan Harapan Warga Suli-Malteng Lewat Penyalaan Serentak

Peringati HLN ke-80, PLN UIW MMU Nyalakan Harapan Warga Suli-Malteng Lewat Penyalaan Serentak

by Eva
Oktober 21, 2025
0

MALTENG (info-ambon.com)-Dalam rangka memperingati Hari Listrik Nasional (HLN) ke-80, PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW...

Next Post
Terang yang Menyehatkan: Harapan Baru Kesehatan Warga 3T di Maluku dan Maluku Utara

Terang yang Menyehatkan: Harapan Baru Kesehatan Warga 3T di Maluku dan Maluku Utara

Discussion about this post

 

/>

RSS PATNERT MEDIA OBORMOTINDOK.CO.ID

  • Bupati Amirudin Pimpin Upacara Peringatan Hari Santri Nasional ke-10 di Kabupaten Banggai
    OBORMOTINDOK.CO.ID. BANGGAI– Peringatan Hari Santri Nasional ke-10 di Kabupaten Banggai berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan. Upacara puncak yang digelar di Desa Selengkapnya
  • Sulawesi Tengah Siap Jadi Poros Sawit Berkelanjutan di Era Digital
    OBORMOTINDOK.CO.ID. Palu– Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah mendorong agar industri kelapa sawit di wilayah ini segera bertransformasi menuju era digitalisasi. Harapan tersebut disampaikan Selengkapnya
  • Program Makanan Bergizi Gratis Belum Menyentuh Semua Sekolah di Batui Selatan
    OBORMOTINDOK.CO.ID. Banggai— Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang digulirkan oleh Pemerintah Pusat melalui Satuan Penyaluran Pemenuhan Gizi (SPPG) Kecamatan Batui Selatan rupanya Selengkapnya
  • Warga Soroti Ketua BPD Sinorang yang Rangkap Jabatan di Perusahaan Security
    OBORMOTINDOK.CO.ID. Banggai— Isu mengenai rangkap jabatan Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sinorang, Ansar, kini menjadi perbincangan hangat di tengah masyarakat Desa Sinorang, Selengkapnya
  • PT Panca Amara Utama Raih Penghargaan ADINKES atas Dukungan Program Pencegahan AIDS, TB, dan Malaria
    OBORMOTINDOK.CO.ID. Solo— Asosiasi Dinas Kesehatan Seluruh Indonesia (ADINKES) kembali memberikan Piagam Penghargaan kepada PT Panca Amara Utama (PAU) atas komitmen dan kontribusinya Selengkapnya
  • Dugaan Skandal Aleg Gerindra di Banggai Disorot, Longki Djanggola: Partai Siap Bertindak Tegas
    OBORMOTINDOK.CO.ID. BANGGAI— Aksi unjuk rasa yang digelar di depan Gedung DPRD Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, pada Selasa (21/10/2025), menyita perhatian publik. Massa Selengkapnya
  • Rehabilitasi Ruas Jalan Dalam Kota Luwuk Bergeser ke Wilayah Lumpoknyo dan Bungin Timur
    OBORMOTINDOK.CO.ID. LUWUK—PUPR Banggai terus merampungkan pekerjaan rehabilitasi ruas jalan dalam kota Luwuk. Setelah melakukan pengaspalan di sejumlah ruas jalan di wilayah Kecamatan Selengkapnya
Info Ambon

  • Hubungi Kami
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • Redaksi
  • UU Pers

No Result
View All Result
  • Pemerintahan
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Parlementaria
  • Olahraga
  • Kesehatan
  • Pendidikan
  • Galery Foto
  • Lifestyle
    • Seni & Hiburan
    • Fashion
    • Food
    • Travel