Dapil Malteng, PDIP, Hanura, Nasdem dan Perindo Diatas Angin, Suara Masuk 73,24 Persen

AMBON(info-ambon.com)-Data rekap Komisi Pemilihan Umum (KPU) sampai tanggal 28 Februari 2024 pukul 13.00 WIB atau 15.00 WIT dengan data masuk sekitar 73, 24 persen atau 906 dari 1237 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) atau Dapil Maluku III, tergambar jelas bahwa dominasi PDIP, Hanura, Nasdem dan Perindo masih sangat kuat.

PDIP mendulang suara akumulasi sampai berita ini ditayangkan sebanyak 16.202 dan menjadi jawara sementara disana. Hanura menyusul diposisi kedua dengan perolehan 14.283 suara, sementara Nasdem dengan akumulasi suara sebanyak 10.445 dan satu partai yang masuk dalam perolehan suara diatas 10 ribu yakni Perindo dengan 10.388 suara.

Untuk komposisi anggota DPRD Maluku dari Dapil Maluku III, yakni 10 kursi atau 10 orang perwakilan.

Untuk posisi perolehan kursi, selain 4 partai diatas, menyusul juga PKB dengan akumulasi suara sebanyak 9.252, kemudian Gerindra dengan akumulasi 8.993 suara, menyusul PKS dengan akumulasi suara 8.741, Golkar 8.438 suara, Demokrat 7.267 suara dan PAN berhasil peroleh suara akumulasi sebesar 6.705.

PSI membuntuti diperolehan suara akumulasi ke 11 dengan 5.069 kemudian PPP dengan 3.872 suara, menyusul Gelora dengan akumulasi suara 2.590, Ummat peroleh akumulasi 1.800 disusul PBB dengan akumulasi 1.059 suara dan terakhir Partai Buruh yang baru memperoleh akumulasi suara partai sebanyak 808. (PJ)

 

Perebutan suara Pileg Daerah Pemilihan Maluku V atau terpatnya di Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) makin memanas. Akumulasi suara partai saling berkejaran antar 5 parpol besar. Lalu siapa saja parpol dengan akumulasi terbanyak di kabupaten tersebut.

Data rekap Komisi Pemilihan Umum (KPU) sampai tanggal 27 Februari 2024 pukul 19.00 WIB atau 21.00 WIT dengan data masuk sekitar 48,02 persen atau 316 dari 658 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di SBB, hasil yang ada yakni 4 parpol lama masih mendominasi perolehan suara disana. Apa saja parpol tersebut?

Dari jumlah suara sah partai politik Dapil Maluku 5 atau SBB, ternyata, Partai Demokrat berhasil mengumpulkan perolehan sebesar 6.768 suara atau masih teratas dibandingkan 17 Partai Politik (Parpol) lainnya.

Sementara itu, untuk posisi kursi atau 5 besar selanjutnya masing-masing; Gerindra (6.295 suara), PDIP (5.731 suara), Nasdem (4.183 suara) dan PAN dengan perolehan suara akumulasi sebesar 3.372 suara.

Menyusul untuk posisi selanjutnya secara berurut yakni PKS, PKB, Golkar, PKN, Perindo, Gelora, Hanura, PPP, Buruh, Garuda, PBB dan Ummat. Untuk komposisi anggota DPRD Maluku dari Dapil Maluku V, yakni 5 kursi atau 5 orang perwakilan. (PJ)

Exit mobile version