BKKBN Maluku Monitoring Kampung KB di Ambon

Kunungan monitoring kampung KB di Ambon oleh Kepala Perwakilan BKKBN Maluku.-EVA-

AMBON (info-ambon.com)- Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku, Sarles Brabar bersama Kepala DPPKB Kota Ambon, Welly Patty melakukan kunjungan serta monitoring terhadap dua Kampung Keluarga Berencana (KB), yakni Kelurahan Benteng dan Kudamati, Kecamatan Nusaniwe Sabtu (7/11/2021).

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku, Sarles Brabar menyampaikan monitoring ini bertujuan untuk penyampaian permasalahan yang ada di Kampung KB Kota Ambon.

“Saat ini saya sudah mengunjungi beberapa kampung KB, kami berdialog lansung bersama pengelolah setiap Pokja kampung KB, dan ada berfariatif informasi yang disampaikan baik itu kemajuan, namun tidak terlepas ada juga kekurangan juga. Tentu ini menjadi satu harapan baik bagi, bahwa bisa menjadi masukan dan diperhatikan di waktu yang akan datang,” katanya.

Oleh karena itu, lanjut Brabar mengajak pengelola Pokja untuk terus berkolaborasi, sinergitas program bersama Kementerian terkait dalam melaksanakan kegiatan bersama.

 

“Karena membangun Kampung KB itu harus keroyokan bersama. Dalam Instruksi Presiden Jokowi ingin membangun dari pinggiran karena jantung dari Republik ini ada di desa.

“Dalam instruksi Presiden sebagaimana menyampaikan, membangun dari pinggiran dan desa setelah itu baru masuk ke kota, tetapi kita juga bisa menghadirkan pemerintah ditengah-tengah masyarakat, sehingga masyarakat kita memahami bahwa ada perhatian dari Pemerintah sampai ke pelosok-pelosok kecil,” jelasnya.

Selain itu, Kepala DPPKB, Welly Patty mengharapkan dalam monitoring seperti ini selalu ada sinergitas antara DPPKB bersama Pokja di Kampung KB, karena program dari pusat melakukan banyak hal, tetapi kalau tidak didukung oleh Pokja tidak bisa jalan.

“Setiap tahun pokja itu dilakukan masing-masing di kampung KB, saya berharap anggaran di semester kedua nanti akan ada pertemuan bersama Pokja. Nah, semua keinginan kampung KB untuk kemajuan. Di bulan ini kami melakukan pertemuan antara Pokja untuk program ditindaklanjuti pada tahun 2022, dsn dengan adanya pertemuan ini dapat menyalurkan pikiran-pikiran kemudian akan masuk pada anggaran tahun 2022,” tutup Kadis.

Diketahui, monitoring kegiatan DPPKB sudah dilaksanakan pada Kampung Kb, yakni Karpan, Batumerah, Hative Kecil, Kudamati, dan Benteng. (EVA)

Exit mobile version