Besok, Mahasiswa Kos di Ambon Dapat Bantuan

Walikota Ambon, Richard Louhenapessy.

AMBON(info-ambon.com)-Mengurangi dampak ekonomi akibat Pandemi Covid-19 di Ambon, Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku, akan memberikan bantuan kepada mahasiswa yang sementara menimba ilmu di Ambon dan tinggal berbayar (kos).

Walikota Ambon, Richard Louhenapessy kepada wartawan saat jumpa pers, Selasa (28/4/2020) pagi tadi di balai kota Ambon sampaikan, program bantuan untuk mahasiswa kos tersebut, adalah untuk membantu mereka yang mungkin saja kesulitan pengiriman uang dan barang dari orang tua di berbagai kabupaten/kota di Maluku.

‘’Besok kita akan berikan bantuan berupa sembako kepada mahasiswa-mahasiswa kos, Kita kerjasama dengan pihak kampus, sehingga anak-anak mahasiswa yang mengalami kesulitan pengiriman uang dari orang tua di daerah bisa kita bantu. Untuk sementara kita bantu sembako, mudah-mudahan bisa berguna untuk mereka,’’ tandas Louhenapessy.

Menurutnya, data yang ada, saat ini, mahasiswa kos yang akan dibantu Pemkot Ambon dan Pemprov Maluku berjumlah sekitar 4500 orang yang tersebar di 5 kecamatan di Ambon. ‘’Seluruh kampus kita bantu baik itu Unpatti, IAIN, STIA, IAKN, UKIM dan lainnya. Dana bantuan kita sharing sebagian dari Ambon dan sebagian dari provinsi,’’ ujar walikota. (PJ)

Exit mobile version