Batumerah, Laha dan Latuhalat akan Dijadikan Sebagai Lokasi Wisata Terintegrasi

Kuliner di Batumerah saat bulan Ramadhan tiba.-dok KT-

AMBON (info-ambon.com)-Memiliki ciri khas tersendiri, tiga Negeri, di Kota Ambon akan dijadikan sebagai tempat wisata baru. Tiga Negeri, yakni, Batumerah Kecamatan Sirimau, Latuhalat, Kecamatan Nusaniwe dan Laha Kecamatan Teluk Ambon.

“Kenapa kita kembangkan tiga Negeri tersebut, karena Laha, yang memiliki spot diving yang sangat indah, kemudian Latuhalat, yang destinasi pintu kota, Batumerah, dengan jajanan khas serta hadrat,” kata Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Ambon, Rico Hayat kepada wartawan di ruang kerjanya, Jumat (20/1/2023).

Dimana, kata Hayat, tiga negeri tersebut termasuk dalam 14 Desa/Negeri yang tersebar di lima Kecamatan di Kota Ambon yang sementara di kembangkan. “Negeri Rutong Kecamatan Leitimur Selatan telah menjadi pilot projet, Kenapa ? karena dari kesiapan desanya itu sudah memenuhi kriteria,” jelasnya.

Dikatakan, pengembangan pariwisata di Kota Ambon, bukan saja menjadi tanggungjawab Pemerintah, tetapi juga tanggungjawab berbagai pihak. Terlebih khusus masyarakat.

“Kita akan kembangkan ini sesuai dengan apa yang diinginkan oleh pak Penjabat Wali Kota, yakni pariwisata yang terintegrasi, hanya saja hal itu tidak bisa dilakukan oleh Pemerintah sendiri, melainkan pelibatan seluruh pihak, baik itu swasta maupun Pemerintah, lebih khusus lagi masyarakat,” tandas Hayat. (EVA)

Exit mobile version