53 Peserta Ikut Lomba Mural Pemkot Ambon

Wakil Walikota Ambon, Syarif Hadler menggoreskan cat diatas tembok sebagai pembuka lomba mural memperingati HUT Kota Ambon Tahun 2020. -EVA-

AMBON (info-ambon.com)-Sebanyak 53 peserta ikut lomba mural yang diselenggarakan Dinas Lingkungan Hidup dan Persampahan (DLHP) Kota Ambon, yang di pusatkan di Taman Makmur, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon, Kamis (17/9/2020).

Lomba mural yang dilaksanakan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-445 Kota Ambon yang jatuh pada 7 September 2020 lalu, dengan tema “Ambon Sehat”.

Adapun rincian peserta lomba mural dengan 3 kategori yakni, kategori SMP dengan jumlah 10 pesera, kedua kategori SMA dengan jumlah 6 peserta, kategori umum 37 peserta, dengan 4 aspek penilaian yaitu aspek kesesuaian, aspek kreativitas, aspek penguasaan media dan originalitas.

Wakil Walikota Ambon, Syarif Hadler mengatakan, pembukaan dan pelaksaaan lomba mural dalam rangka memperingati HUT ke-445 Kota Ambon yang jatuh pada 7 September 2020 lalu, walaupun HUT Kota sudah lewat tetapi tetap dilaksanakan karena sudah masuk pada jadwal.

“Jadi pelaksanaan lomba mural ini merupakan  rangkain HUT ke-445 Kota Ambon, semoga lomba mural berjalan dengan baik sesuai dengan apa yang di harapan dan keinginan kita bersama aman, tertib, terutama bagi peserta lomba mural untuk tetap menjaga protokol kesehatan,”ujar dia.

Dengan begitu, lomba mural Kota Ambon yang bertemakan Ambon sehat, harus di sesuaikan dengan lingkungan yang sehat.

Selain itu, peserta lomba mural merupakan pembuat sejarah gagasan dalam menkanvaskan di dinding ini dalam bentuk mural, maka kalian menjadi pahlawan-pahlawan kesehatan dan pahlawan pahlawan lingkungan di kota ini.

“Bagi peserta lomba mural kalian adalah pahlawan dan sejarah yang terpilih dari sekian ratus orang yang ada di Kota Ambon untuk mengikuti dan berpartisipasi dalam lomba ini, juara bukan tujuan, namun kreatifitas itu yang utama,’’ katanya.

Kepada dewan juri, dirinya harapkan supaya menilailah dengan nurani, dan menilai benar-benar dengan hasil dari penilaiannya objektif tanpa didasari dengan pikiran dan perasaan-perasaan yang lain.(EVA)

Exit mobile version