AMBON(info ambon.com) -Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon akan menggelar car free day atau hari bebas kendaraan bermotor yang dipusatkan pada jalan AY Patty dan Jalan Diponegoro pada 22 April mendatang.
Kadis Lingkungan Hidup dan Persampahan (DLHP) Kota Ambon Lucia Izaak.-NEN-
Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Persampahan (DLHP) Kota Ambon Lucia Izaak, kepada info ambon.com di balai kota Ambon Jumat (16/3/18), katakana, car free day merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan Pemkot Ambon untuk memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN).
“Jadi menjelang HPSN bukan saja kita lakukan aksi bersih sampah di laut, pesisir dan lingkungan masyarakat dan sekolah namun, kita juga melakukan car free day untuk mengurangi tingkat pencemaran udara,”terangnya seraya menambahkan, tujuan lainnya juga adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kualitas udara.
Pada hari pelaksanaan itu, tambahnya, masyarakat diajak untuk menggunakan kendaraan yang tidak menimbulkan polusi udara. ‘’Kegiatan ini akan digelar pada pukul 05:00 WIT hingga pukul 11:00 WIT pada dua lokasi tersebut. Dan karena kegiatan itu jatuh pada hari Minggu sehingga, aktivitas masyarakat semakin kurang makanya, kita gunakan Jalan AY Patty dan Jalan Diponegoro sebagai lokasi kegiatan, sehingga tidak menganggu aktivitas masyarakat,”ungkapnya.
Dia mengakui, dalam car free day ada 3 kegiatan yang dilakukan diantaranya kegiatan lingkungan hidup, kegiatan kesenian dan kegiatan olahraga. “Kegiatan ini kita berikan ruang untuk usaha kecil menengah (UKM), tapi ada kuliner yang disiapkan untuk aktivitas masyarakat bahkan bank sampah akan dilibatkan untuk mengolah sampah dari kuliner yang ada,” ungkapnya.
Dia menjelaskan, dalam kegiatan car free day akan disosialisasi produk hukum terkait sangsi administrasi yang diatur dalam Perda Nomor 11 Tahun 2015 tentang pengelolaan sampah. (IA-NEN)