AMBON (info-ambon.com)- 175 personel Polda Maluku yang di-BKO-kan di Polres Seram Bagian Barat (SBB) mulai dikerahkan, Senin (12/2/2024).
Ratusan personel ini diberangkatkan melalui jalur darat melalui pelabuhan Hunimua Negeri Liang, Kabupaten Maluku Tengah.
Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol M. Rum Ohoirat mengatakan, ratusan personel yang dikerahkan itu terdiri dari 134 orang Pengamanan TPS dan 41 siaga di Markas Polres SBB.
Juru bicara Polda Maluku ini menghimbau seluruh elemen masyarakat agar dapat bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, baik menjelang hingga berakhirnya Pemilu serentak.
Masyarakat juga diingatkan untuk tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu yang tidak dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya.
“Berbeda pilihan itu hal yang biasa, namun jangan sampai karena perbedaan itu lalu putus tali silaturahmi dengan keluarga kita, tetangga kita, dan masyarakat. Mari kita sambut Pemilu dengan gembira, karena ini adalah pesta demokrasi. Tidak ada yang namanya kalah ataupun menang dalam pesta demokrasi, siapapun yang terpilih nanti, maka dialah pemimpin kita bersama,” ajaknya. (EVA)